Waketum MUI Bahas Musik Sabyan, Ada Apa?

1274
Nissa Sabyan (Foto: Wowkeren)

Salah satu contoh kesuksesan dakwah melalui musik di media sosial, lanjut Buya Zainut, adalah Grup Gambus Sabyan yang hanya dalam hitungan hari penontonnya sudah jutaan.

“Sabyan menjadi contoh dakwah seni budaya Islam yang berhasil menarik perhatian generasi millenial,” kata Buya Zainut, melalui siaran pers MUI, Jumat (2/11/2018).

“Ramadhan kemarin ada group gambus yang sukses menebar dakwah lewat musiknya,” tambahnya.

Beberapa lagu yang dibawakan Sabyan, sambungya, berhasil mengikat hati para penontonnya, bahkan sebagian besar mereka tidak mengerti arti yang lirik yang dibawakan dan ada juga non-Muslim yang ikut menangis menyimak alunan musik gambus tersebut.

Lebih lanjut, katanya, seni musik islam seperti yang dibawakan Sabyan bisa dijadikan contoh yang menjawab tantangan dakwah, khususnya untuk generasi milenial.

“Tantangan dakwah dan pengembangan umat ke depan bukan semakin ringan tapi semakin kompleks,” kata Buya Zainut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here