Rembug Kopi Nusantara Sedot Perhatian Pengunjung

812
Direktur Utama LLP-KUKM Emilia Suhaimi (Foto: Poy)

Jakarta, Muslim Obsession – Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) menggelar Rembug Kopi Nusantara 2018. Even yang dilaksanakan selama tiga hari ini menyedot perhatian banyak pengunjung.

Acara diramaikan game interaktif yang mengenalkan pengunjung pada perjalanan sebuah biji kopi menuju secangkir kopi yang siap diminum.

“Memberikan atraksi atau pengetahuan tentang kopi sesuai khas masing-masing, seperti cara membuat dan menyantap minuman kopi tiam atau kopi tarik, kopi arang/kopi joss, kopi khas timur tengah, dan sebagainya,” ujar Direktur Utama LLP-KUKM Emilia Suhaimi di Gedung Smesco, Jakarta, Jumat (26/10/2018).

Selain itu, untuk diperkenalkan juga seni barista dan teknik-teknik meracik kopi kepada para pengunjung yang hadir. Setiap barista secara bergiIiran dipersilakan untuk menunjukkan skill dan teknik yang dimiliki di atas panggung dengan durasi waktu tertentu.

Pada kesempatan yang sama, LLP-KUKM juga menggelar Smesco Award 2018 sebagai ajang pemberian penghargaan kepada pengusaha yang mampu mengembangkan kreasi dan inovasi yang tinggi, serta mampu menginspirasi dunia usaha.

Melalui event ini diharapkan UKM dapat bangkit dan berprestasi sehingga mampu berperan serta dalam menggerakan roda perekonomian nasional.

“Penghargaan ini dapat menggugah munculnya para usahawan baru yang kreatif, inovatif dan menginspirasi tumbuhnya dunia usaha sehingga dapat menambah jumlah angkatan kerja di |ndonesia,” katanya.

Smesco Award Ianjut Emilia juga sebagai forum inspirasi bagi para pelaku UKM lain untuk semakin giat dan kreatif dalam mengembangkan usahanya, dan sebagai positive campaign dari program pemerintah dalam mencetak Iima juta wirausaha hingga 2019. Output kegiatan ini tersedianya data mengenai UKM potensial yang mempunyai daya dobrak usaha kreatif dan inovatif.

“Bagi para pengusaha yang mendapat penghargaan ini diharapkan nilai tambah ekonomi mereka meningkat, terbukanya akses permodalan, terbukanya jaringan pasar, dan terjalin melalui jaringan informasi technologi,” ujarnya. (Poy)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here