Pesona Alam Kulon Progo

2017

Pantai Glagah


Pantai Glagah merupakan pantai yang paling terkenal di kulon Progo. Pantai ini cukup menarik karena memiliki laguna yang indah. Laguna tersebut terbentuk dari bagian daratan agak cekung yang berisi air laut pasang. Semakin lama, cekungan ini membentuk telaga dengan tepian yang subur dan ditumbuhi rumput liar.

Selain dikenal dengan lagunanya, pantai Glagah juga dikenal dengan tetrapod atau pemecah ombak. Tetrapod ini terbuat dari beton berkaki empat yang berfungsi untuk memecah ombak. Ditengah-tengah hamparan tetrapod ini dibangun dermaga panjang dimana pengunjung dapat berjalan ke arah laut.

Lokasi tetrapod inilah yang menjadi pilihan wisatawan untuk mencari foto terbaik. Terutama saat ombak yang datang mengenai tetrapod-tetrapod tersebut.

Selain terkenal dengan laguna serta tetrapod kini Pantai Glagah juga memiliki magnet baru berupa kebun bunga matahari. Dengan mengunjungi satu tempat wisata di Kulon Progo saja Anda sudah mendapat beberapa spot wisata yang menarik, ya.

Kedung Pedut


Berada di dataran tinggi Kulonprogo, Desa Kembang, Jatimulyo, Giromulyo, Kedung Pedut merupakan tempat wisata di Kulon Progo berupa air terjun yang sering dikunjungi wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Wisatawan yang masuk menikmati suasana Kedung Pedut dapat memilih beberapa spot untuk berfoto. Air Terjun Kedung Pedut dikenal karena keindahan warna airnya yang putih jernih kehijauan. Warna putih jernih terjadi karena aliran air deras yang berasal dari air terjun di samping kedung ini, sedangkan warna hijau toska terbentuk dari pantulan batuan di dasar sungai.

1
2
3
BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here