Nina Nugroho ‘Nyaman’ di Desain Muslimah Aktif

1461

Berprinsip Bahasa Cinta

Sebagai working mother, ibu beranak empat ini meresepkan formula tersendiri untuk dua putra dan dua putrinya. Setiap pagi, dia selalu menyiapkan baju dan bekal untuk mereka dan suami tercinta. Di malam hari, mereka berbincang santai di kamar untuk menceritakan kegiatan di hari tersebut Rutinitas ini tak pernah dilewatkannya, karena bagian bonding keluarga kecilnya.

“Masing-masing anak adalah pribadi yang berbeda. Jadi, saya menentukan bahasa cinta tersendiri untuk mereka. Karakter anak saya yang pertama tidak terlalu ingin didampingi secara fisik, lebih lewat komitmen bahwa saya selalu ada untuk dia kapan pun dan di mana pun. Berbeda dengan anak kedua yang lebih menyenangi bahasa cinta lewat sentuhan seperti pelukan dan berada di dekatnya. Untuk anak yang ketiga, dia lebih ringkas dan simpel langsung menanyakan goals ataupun tujuan yang saya harapkan kepada dirinya,” tutur Nina.

Tanpa ragu, dia menyatakan juga melakukan riset mendalam secara psikologi dalam mengasuh anak-anak. Muara dari risetnya agar memberikan waktu yang berkualitas untuk keempat buah hatinya.

Bersama suami tercinta, dia ingin menjadi orang tua terbaik bagi anak-anaknya dalam kondisi apapun. Bagi Nina, dukungan anak-anak dan suami merupakan support system terbesar dalam hidup, termasuk bisnis. (Silvy)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here