MUI: Indonesia Bisa Hancur dengan RUU HIP

672

Jakarta, Muslim Obsession – Majelis Ulama Indonesia (MUI) meminta kepada masyarakat untuk ikut bersama menolak Rancangan Undang-undang Haluan Ideologi Pancasila. Sebab jika RUU ini lolos, maka yang ditakutkan Indonesia akan hancur.

Hal itu ditegaskan oleh Sekretaris Jenderal MUI, Anwar Abbas dalam dalam akun Youtube yang bertuliskan: ‘CETAR!! Sekjen MUI: Kalo Mereka Loloskan RUU HIP Ini Awal Bubarnya NKRI!’ dikutip di Jakarta, Senin, (15/6/2020).

“Oleh karena itu, bagi saya kalau memang ada prediksi dari para pakar bahwa Indonesia akan hancur lebur tahun 2030 maka menurut saya salah satu penyebabnya adalah RUU HIP ini,” kata Anwar Abbas.

Menurutnya, RUU Haluan Ideologi Pancasila mengandung pikiran-pikiran yang sekularistik dan atheistik. Dengan demikian, tidak ada pilihan umat Islam harus tolak RUU Haluan Ideologi Pancasila.

“Dan kalau mereka tetap memaksakan itu, maka risikonya kita akan tanggung bersama. Dan saya rasa umat Islam siap untuk menghadapi,” ujarnya.

Karena itu, MUI mewanti-wanti, dan ia juga mengatakan sudah meminta tolong kepada kepada Wakil Presiden Republik Indonesia, Kiai Haji Ma’ruf Amin untuk mengingatkan pemerintah, dan Dewan Perwakilan Rakyat tentang hal ini.

“Karena rakyat umat Islam sudah resah dan gelisah dan bila keresahan dan kegelisahan tidak bisa kita kendalikan, maka dia bisa menjadi bencana dan malapetaka,” katanya.

Ia kembali menegaskan, bahwa hal ini harus diangkat karena bangsa Indonesia ini cinta persatuan dan kesatuan dan juga cinta terhadap ideologi bangsa Pancasila sebagai perekat kehidupan berbangsa dan bernegara sehingga negeri ini bisa maju. (Albar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here