Lukisan Gus Dur Bareng Mahatma Gandhi Bakal Dipamerkan di Bulgaria

2801
Lukisan Gus Dur Mahatma Gandhi (Foto: Nu Online)

Jakarta, Muslim Obsession – KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan Mahatma Gandhi merupakan dua tokoh yang dinilai memberikan inspirasi bagi warga dunia atas perjuangan dan jasanya meneguhkan nilai-nilai agama dan kemanusiaan.

Kedua tokoh tersebut diabadikan dalam sebuah lukisan karya Djoko Susilo. Lukisan tersebut menurut Mohammad Mahfud MD akan dipamerkan di Bulgaria.

“Gus Dur dan Mahatma Gandhi, dilukis oleh Djoko Susilo, akan dipamerkan di Bulgaria,” jelas Mahfud MD lewat keterangan di twitternya.

Gus Dur menurutnya adalah Bapak Pluralisme Indonesia. Namun, saat ini yang tertulis di nisannya ialah Here Rest a Humanist yang menegaskan bahwa Gus Dur adalah seorang humanis.

“Mahatma Gandhi pernah bilang, ‘semua manusia menyembah Tuhan, hanya jalannya saja yang berbeda-beda’. Toleransi menurut keduanya, adalah kunci kedamaian dalam hidup,” ucap Mahfud.

Dilansir situs resmi NU, lukisan tersebut menggambarkan Gus Dur dengan Mahatma Gandhi sedang berbincang ria dalam posisi duduk bersama dan saling berhadapan.

Keduanya digambarkan saling tertawa. Gus Dur mengenakan sarung dan peci serta kemeja dibalut jas, sedangkan Mahatma Gandhi mengenakan kain slempang putih khas India dengan membawa sebuah catatan. Di antara keduanya ada stempel warna merah bergambar tokoh Semar.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here