Dukung Desa Madani Parmusi, Tokoh Adat di Pesisir Selatan Sumbangkan 50 Hektar Tanah

752

Pesisir Selatan, Muslim Obsession – Sejumlah tokoh adat memberikan sumbangan tanah seluas 50 hektar untuk dikelola Parmusi (Persaudaraan Muslimin Indonesia) melalui program Desa Madani.

Sumbangan diberikan pada peresmian Kenagarian Rawang Gunuang Malelo, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan sebagai Desa Madani Parmusi di Provinsi Sumatera Barat. Peresmian Desa Madani Parmusi dilakukan Wakil Sekjen Parmusi H. Mulyadi pada Rabu (11/9/2019).

Acara tersebut dihadiri ninik-mamak, alim ulama, Kadin, perwakilan BNI Syariah, anggota DPRD Kabupaten, Wali Nagari se-Kecamatan Sutera, tokoh masyarakat, dan jamaah majlis taklim.

Baca juga:

Parmusi Siapkan Desa Madani di Mandailing Natal

Di Pedalaman Sumut, Parmusi Berikan 10 Ekor Sapi untuk Desa Madani

Parmusi Awali Safari Dakwah Desa Madani di Pedalaman Sumatera

Dalam sambutannya Mulyadi menekankan pentingnya empat hal yang menjadi pilar Desa Madani Parmusi, yakni peningkatan iman dan takwa, pembangunan kesejahteraan ekonomi umat, pemberdayaan sosial, dan peningkatan kualitas pendidikan.

“Adanya Desa Madani Parmusi di sini tentunya sangat dibutuhkan. Terutama untuk menyejahterakan umat, maka keempat pilar tadi harus diwujudkan,” ujar Mulyadi.

Mulyadi mengingatkan bahwa para Dai Parmusi yang akan mengelola Desa Madani tersebut tidak hanya harus bisa berdakwah secara lisan, tapi juga harus berdakwah dengan tenaga dan pikirannya.

“Dakwah bil hal ini justru sangat dibutuhkan. Dakwah dinilai berhasil jika masyarakat yang didakwahi sejahtera lahir dan batin,” tegasnya.

Desa Madani yang menjadi binaan Parmusi ini merupakan penghasil gambir terbesar di Indonesia, dimana hampir 85 persen ekspor nasional berasal dari kabupaten tersebut. Namun saat ini harga gambir sedang anjlok Rp.13.000 per kilogram, padahal biasanya harga gambir bisa mencapai Rp.50 ribu per kilogram.

“Oleh karenanya Parmusi, insya Allah, akan menjadi pendamping atau orang tua angkat untuk mengembalikan harga gambir seperti semula dengan menggandeng BNI Syariah untuk permodalan tanam serta pembentukan badan penyangga dan penjualan gambir,” kata Mulyadi. (Fath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here