Awali Ekspedisi Dakwah, Parmusi Sumut Gelar ‘Bakti Masyarakat’

695

Medan, Muslim Obsession – Pengurus Wilayah Persaudaraan Muslimin Indonesia (PW Parmusi) memulai kegiatan Pencanangan Bakti Masyarakat di Masjid Al-Ikhlas, Jl. Pintu Air IV Kompleks IDI Kelurahan Kwala Bekala Medan, Ahad (2/12/2018).

Pada kegiatan ini Parmusi Sumut mengajak sejumlah tokoh dan komponen masyarakat untuk terlibat.

“Alhamdulillah hadir para tokoh masyarakat seperti Kasubdit III Intelkam Polda Sumut, Camat Medan Johor, Lurah Kwala Bekala, Koramil, Kepala Lingkungan, Bakam Masjid, dan warga masyarakat,” terang Andi Pulungan kepada Muslim Obsession.

Andi menjelaskan, kegiatan kali ini diawali dengan pelaksanaan Shalat Subuh berjamaah dan mendengarkan taushiyah di Masjid Al-Ikhlas.

Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan penghijauan, pengecatan masjid, pembersihan, dan penimbunan kolam di area masjid.

Andi mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian program Eskpedisi Dakwah yang dilakukan PW Parmusi Sumut.

“Insya Allah kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan di beberapa masjid di kabupaten dan kota se-Sumut,” ujar Andi.

Sebelumnya, dukungan Ekspedisi Dakwah ini mendapat dukungan dari Polda Sumut. Hal ini diketahui saat PW Parmusi Sumut melakukan silaturrahim dengan Kapolda Sumut yang diterima Direktur Intelkam Kombes Dedi Kusuma Bakti, Rabu (28/11/2018).

“Nantinya, dukungan Polda tersebut akan diteruskan sampai ke tingkat Babin Kamtibmas,” tegas Andi. (Fath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here