7 Makanan Indonesia yang Mendunia

2336
Sate-Ayam (Foto: Tays Bakers)

Muslim Obsession – Indonesia banyak dikenal dengan keindahan tropis dan tempat wisata yang spektakuler. Namun ternyata makanan khas Indonesia pun sudah banyak dikenal di berbagai negara di dunia. Tentunya, kita harus bangga sebaga warga Indonesia akan prestasi tersebut.

Di berbagai negara, makanan-makanan khas Indonesia ini dianggap sangat lezat dan sangat jarang bisa ditemui di negara lain. Oleh karena itu, banyak para wisatawan dari luar negeri datang ke Indonesia hanya sekedar untuk mencicipi lezatnya berbagai makanan khas Indonesia.

Lalu apa sajakah makanan khas Indonesia itu?

Rendang

Makanan yang satu ini memang beda dari yang lain, karena mempunyai rasa yang sangat khas. Kebanyakan, Rendang memiliki rasa yang pedas dengan bumbunya yang begitu menggoda. Rendang berasal dari daerah Minangkabau, memiliki bahan dasar daging, biasanya daging sapi. Lalu daging sapi ini diolah sedemikian rupa dengan bumbu khasnya yang juga pedas. Karena aroma dan gurihnya membuat Rendang yang dikenal makanan khas Indonesia menempati peringkat 11 dari 50 makanan terenak di dunia.

Gudeg

Makanan khas Indonesia yang sudah mendunia selanjutnya yaitu Gudeg. Gudeg sendiri merupakan makanan khas Yogyakarta yang namanya sudah terkenal dan mendunia. Makanan ini terbuat dari nangka muda yang kemudian dimasak dicampur santan, Gudeg ini biasanya dihidangkan dengan nasi, gading, serta telur.

Yang membuat Gudeg menjadi mendunia salah satu penyebabnya adalah para wisatawan luar negeri yang datang ke Yogyakarta sangat menyukai makanan ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here